RSS Contact

Jumat, 30 Juli 2010

Kiat Usaha Voucher Pulsa di Tengah Persaingan Ketat

Kiat Usaha Voucher Pulsa di Tengah Persaingan Ketat

1. Bila dilihat dari semakin meningkatnya pengguna telepon seluler di indonesia, hingga di pedesaan, serta 70-an persen adalah prabayar, maka betul prospek usaha jual-beli pulsa ini bagus. Namun seiring dengan bagusnya usaha ini, di satu sisi yang berjualan pulsa juga semakin banyak, bahkan menjamur. Bahkan banting harga yang kurang rasional, sehingga keuntungan menipis. Walau bisa memberikan keuntungan, namun hanya cukup untuk hidup, sehingga perlu dikuasai sistem usaha jual-beli pulsa ini. Kini voucher merupakan barang komoditi seperti sembako yang ke-10.

2. Bagi pendatang baru perlu mempelajari dahuli bisnis ini serta melakukan analisis pasar di sekeliling rencana tempat usaha, melalui analisis SWOT (Kelebihan, Kelemahan, Peluang dan Risiko). Masyarakat pasti sudah memiliki kebiasaan atau tempat berbelanja bulanan, maka kiat saudara harus memiliki kelebihan dari konter-konter pada umumnya yang telah ada.

3. Ingat bahwa sebuah semua usaha agar laku maka persyaratan perta adalah : Lokasi, Kedua: Lokasi, Ketiga : Lokasi. Maksudnya apa? Artinya penentuan lokasi sangatlah penting agar yang kita jual mudah dikenal masyarakat, terjangkau, nyaman. Nah yang tepat untuk menjalankan usaha ini adalah selain yang tidak ramai saingan, berada pada persimpangan jalan, dekat dengan jalan yang selalu ramai, dekat pusat keramaian seperti perkantoran, pasar, pendidikan menengah tinggi ATM, supermarket, tempat naik turun angkot, di mulut jalan keluar masuk perumahan. Bila dua atau tiga unsur ini ada pada lokasi pilihan saudara maka peluang lakunya akan lebih besar.

4. Modal usaha dimulai dari yang kecil Rp. 3-5 jutaan untuk membeli voucher fisik & elektrik, melengkapi aksesoris, dan yang penting kuasai teknik menjual.

5. Sistem marketing yang diterapkan adalah papan nama besar dan terang, konter dengan kondisi terang, bersih, nyaman, etalase diberi lampu barang disusun rapi memberikan layanan emosional yang ramah, layanan cepat, mudah, ramah, akurat dan ikhlas. Membangun jaringan dengan membuat sistem kartu keanggotaan dengan bonus pembelian berikan juga hadiah.

6. Untuk memiliki beberapa cabang konter dengan payung, bisa dengan mencontoh keberhasilan yang pertama, walau kondisi dan hasilnya berbeda.

7. Berwirausaha intinya adalah pada mental pribadi, apakah tahan banting, ulet, rajin, sabar. Agar lebih yakin dan terbimbing, dapat bacalah buku "Cara mudah berbisnis seluler" di LPTTI. Kelak bila sudah berjalan dapat menambah keuntungan dengan layanan jasa servis HP.

Demikian penjelasan saya, semoga bermanfaat selamat berusaha, terima kasih.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...